Manfaat Sedekah Subuh Bagi Wanita yang Sedang Haid

Wanita yang sedang haid memang tidak bisa salat Subuh, tetapi Sedekah Subuh memberi cukup banyak imbalan pahala untuk salah satu keutamaan ibadah di pagi hari. Melakukan Sedekah Subuh ketika haid tidak hanya diperbolehkan, tetapi juga mendatangkan banyak manfaat. 

Apa saja yang bisa diperoleh wanita haid setelah melakukan Sedekah Subuh? Inilah beberapa di antaranya.

Mendapat Berkah Kesehatan

Kesehatan adalah berkah yang semakin dihargai, terutama setelah pandemi. Wanita yang sedang haid juga harus menjaga kesehatan karena perubahan yang dialami setiap bulan. Selain melakukan hal-hal fisik seperti makan makanan bergizi, beristirahat, dan minum obat jika perlu, Sedekah Subuh bisa menjadi cara non-fisik untuk menjaga kesehatan.

Mengapa demikian?

Waktu sepertiga malam hingga subuh dianggap sebagai saat-saat paling manjur untuk berdoa, salat, dan melakukan amalan baik. Menurut Hadis Riwayat Bukhari dan Muslim, dua malaikat turun untuk mendoakan orang-orang yang menyedekahkan harta pada waktu Subuh. Salah satunya mendoakan agar orang tersebut mendapat limpahan berkah karena sudah bersedekah.

Ada juga ayar Al-Qur’an yang menyebut janji kebaikan berlipat untuk pelaku sedekah, yaitu Al-Baqarah ayat 261. Dalam ayat tersebut, ada perumpamaan sedekah sebagai menanam satu bibit yang tumbuh menjadi tujuh bulir tanaman dengan ratusan biji di dalamnya. Melakukan Sedekah Subuh ketika haid akan memberimu banyak kebaikan, termasuk berkah kesehatan.

Hati Lapang dan Bahagia

Ingin hati lebih bahagia dan lapang? Sedekahkan hartamu kepada orang yang berhak menerimanya. Hadis Riwayat Ahmad menyebut sedekah sebagai cara agar Allah mendengarkan doa-doamu serta melepaskanmu dari kesulitan. Orang yang rajin bersedekah dengan tulus biasanya cenderung mengalami hal-hal baik saat menjalani hidup, mulai dari mendapat rezeki yang tidak terduga hingga mendapat bantuan ketika mengalami kesulitan besar.

Bersedekah juga membuatmu bahagia karena adanya kesadaran bahwa kamu telah membantu orang lain. Melepaskan harta secara sukarela demi kebaikan juga melatih hatimu agar lebih lembut dan ikhlas dalam berbuat baik. Hal ini akan memengaruhi caramu memandang dunia sehingga hati terasa lebih lapang.

Kebahagiaan juga bisa datang dari ekspresi senang orang-orang yang telah kamu bantu. Doa dari orang-orang yang menerima sedekah ini akan berdampak positif bagi kehidupanmu.

Bisa Beramal Saat Fisik Menghalangi Ibadah

Wanita haid mendapat dispensasi dari berbagai jenis ibadah karena kondisi tubuh yang mungkin kurang optimal. Hal ini memang meringankan, tetapi penghalang ini mungkin membuat banyak wanita sedih karena tidak bisa beribadah seperti biasa.

Untungnya, Sedekah Subuh saat haid bisa menjadi kompensasi dengan nilai yang besar. Sedekah bisa kamu lakukan kapan saja dan dalam berbagai bentuk. Kamu juga bisa memilih penerimanya, mulai dari tetangga sendiri hingga lembaga amal yang mendistribusikan sedekah untuk berbagai program. Kamu juga bisa menyumbang secara pribadi ketika melihat kabar tentang orang-orang yang membutuhkan bantuan di media atau media sosial. Selain mudah, bentuk ibadah ini memberimu amalan baik yang tidak kalah dengan bentuk ibadah lain.

Cara Praktis Sedekah Subuh

Sedekah bisa dilakukan dengan berbagai cara, mulai dari memberi makan orang lain hingga mengirimkan uang. Penceramah kondang asal Arab, Syekh Ali Jaber, bahkan punya kebiasaan meletakkan uang kecil di kotak amal pribadi setiap hari, kemudian menyedekahkannya setiap akhir bulan. Akan tetapi, teknologi memberimu pilihan mudah sebagai metode bersedekah.

Aplikasi KitaBisa hadir sebagai metode transfer Sedekah Subuh dengan beberapa langkah mudah. Setiap proyek donasi telah melalui proyek verifikasi, dan pengelolanya wajib memberikan bukti pemakaian uang sedekah. Hal ini membuat Aplikasi KitaBisa aman dan tepercaya, terutama jika kamu lebih menyukai cara praktis untuk membantu orang.
Haid bukan halangan untuk melakukan berbagai bentuk ibadah selain yang tidak bisa dilakukan. Melakukan Sedekah Subuh ketika haid tidak hanya memberimu pahala dan ketenangan hati, tetapi juga tambahan rezeki serta kebahagiaan dari kegiatan meringankan beban orang lain. Unduh Aplikasi KitaBisa sekarang juga dan mulailah menyedekahkan hartamu untuk meringankan beban orang lain.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *