Berbagi Bersama Lewat Donasi di Aplikasi Shopee

October 15, 2020
Oleh : Kitabisa

Ada cara mudah untuk berbagi kebaikan dengan sesama, yaitu lewat aplikasi Shopee!

Kitabisa terus berupaya memudahkan #OrangBaik dalam menyebarkan kebaikan. Oleh karena itu, Kitabisa kini hadir di aplikasi Shopee. Shopee merupakan salah satu marketplace terbesar di Indonesia. Kamu bisa dengan mudah melakukan transaksi jual beli secara online. Tak hanya memudahkan berbelanja online, Shopee bersama Kitabisa berusaha menghadirkan kemudahan dalam berbagi kebaikan.

Shopee rutin memberikan berbagi promo dan penawaran menarik bagi para pengguna, contohnya melalui kampanye SALE 9.9 dan 10.10. Selama periode kampanye berlangsung, kamu bisa menemukan penawaran atau promo produk-produk tertentu dengan kualitas tinggi. Lewat kampanye itu, Shopee juga berusaha mengajak para pengguna untuk membantu masyarakat yang membutuhkan dengan cara mengumpulkan donasi.

 

Kolaborasi Kitabisa dengan Shopee

Kitabisa bekerjasama dengan Shopee dalam fitur Donasi. Lewat fitur ini, Shopee mengajak kamu untuk berdonasi kepada mereka yang membutuhkan bantuan. Tak hanya sebagai platform jual beli online, Shopee juga menyediakan tempat berdonasi yang mudah dan transparan. 

Mulai dari Rp 5.000, kamu sudah bisa berbagi kebaikan dengan cara berdonasi via aplikasi Shopee. Hingga kini, Shopee telah mendukung berbagai kampanye dan galang dana yang ada di Kitabisa. Mulai dari gerakan #BisaBantuAnak, #BisaSembuh, hingga membantu para korban banjir Sukabumi.

 

Cara Donasi Lewat Aplikasi Shopee

Untuk mulai berbagi lewat aplikasi Shopee, kamu dapat ikuti langkah-langkah di bawah ini:

  1. Buka Aplikasi Shopee
  2. Masuk ke “Menu Pulsa, Tagihan, & Hiburan”
  3. Pilih “Donasi” di menu Keuangan
  4. Masukkan nominal donasi dan nama pelanggan (opsional)
  5. Klik tombol “Donasi Bersama Kitabisa” sebagai lembaga penyalur bantuan
  6. Pilih metode pembayaran yang akan digunakan (ShopeePay, Transfer Bank, atau Alfamart) lalu klik “Bayar Sekarang”
  7. Selesaikan pembayaran dan kamu telah berbagi kebaikan!

 

Lewat aplikasi Shopee, kamu bisa berdonasi di Kitabisa dengan lebih mudah. Yuk, sisihkan dana belanja mulai dari Rp 5000 di Shopee untuk berbagi kebaikan dengan masyarakat yang membutuhkan.

Bagikan