Informasi Tentang Program Tantangan Rekor Mulia Kebaikan

July 22, 2022
Oleh : Kitabisa

Berikut ini adalah informasi-informasi penting untuk kamu yang tertarik mengikuti tantangan Rekor Mulia Kebaikan:

Apa itu Tantangan Rekor Mulia Kebaikan?

Rekor Mulia Kebaikan adalah program tantangan yang dibuat oleh Kitabisa. Tantangannya berupa donasi di aplikasi Kitabisa berturut-turut selama 7 hari dalam periode 25 Juli – 31 Juli 2022. Di akhir tantangan akan ada hadiah untuk peserta terpilih.

Siapa yang bisa daftar sebagai peserta tantangan Rekor Mulia Kebaikan?

Pendaftar program dibuka untuk umum dengan batasan umur minimal 18 tahun ke atas.  

Bagaimana cara daftar tantangan Rekor Mulia Kebaikan?

Berikut adalah cara mengikuti tantangan ini:

  1. Download aplikasi Kitabisa di App Store dan Play Store
  2. Melakukan donasi selama 7 hari berturut-turut di aplikasi Kitabisa, minimal Rp 1000 pada periode 25 Juli – 31 Juli 2022

Apa hadiah dari tantangan Rekor Mulia Kebaikan?

5 peserta terpilih (lolos seleksi oleh Tim Kitabisa) yang berhasil donasi berturut-turut tanpa putus selama 7 hari pada periode 25 Juli – 31 Juli 2022 berhak mendapatkan:

  1. Saldo Kantong Donasi sebesar Rp 100.000
  2. Sertifikat Penghargaan Rekor Mulia 

Selain hadiah di atas, seluruh peserta yang berhasil donasi selama 7 hari berturut-turut pada periode 25 Juli – 31 Juli 2022 berhak mendapatkan Sertifikat Penghargaan Rekor Mulia dalam bentuk file digital yang akan dikirimkan melalui email terdaftar di Aplikasi Kitabisa.

Pengumuman Peserta Tantangan yang Berhak Menerima Hadiah

Pengumuman peserta terpilih akan diterima peserta melalui push notification di Aplikasi dan Email yang terdaftar di Aplikasi Kitabisa

Proses Pengiriman Hadiah ke Peserta Terpilih

Untuk keperluan pengiriman hadiah, peserta terpilih akan diminta mengisi data diri pada formulir yang dikirimkan Tim Kitabisa. Nantinya, Tim Kitabisa akan menghubungi nomor WhatsApp peserta yang dicantumkan untuk proses pengiriman hadiah.

Nomor WhatsApp Resmi Kitabisa:

081290489xxx

⚠️Perhatian

Hati-hati dengan pihak yang mengatasnamakan Kitabisa.

Tim Kitabisa tidak pernah meminta imbalan apapun untuk setiap program yang dijalankan. 

Bagikan