Harga Sapi Qurban 2019 Jelang Idul Adha

July 22, 2019
Oleh : Tartila Aryani

Kurang dari sebulan, umat muslim akan merayakan Hari Raya Idul Adha tepatnya pada tanggal 11 Agustus 2019. Pada hari raya ini, erat kaitannya dengan pelaksanaan ibadah qurban. Qurban merupakan bentuk pengorbanan umat Islam kepada Allah SWT untuk mendekatkan diri kepada-Nya. Secara syariat. Hukum berqurban adalah sunnah muakkad yang ketika dilakukan akan mendapat pahala dan jika tidak dilakukan tidak apa-apa. Namun, hukum sunnahnya sangat dekat dengan wajib.

Di Indonesia, pada umumnya terdapat 2 jenis hewan yang digunakan untuk berqurban yaitu sapi dan kambing. Seperti yang diketahui, harga sapi qurban lebih tinggi dibandingkan dengan kambing. Meski begitu, peminat sapi qurban juga terus ada dan meningkat setiap tahunnya. 

 

Faktor Perbedaan Harga Sapi Qurban 2019

Harga Sapi Qurban 2019 Jelang Idul Adha

Peningkatan harga sapi qurban 2019 dipengaruhi oleh daerah tempat penjualan sapi tersebut. Kondisi ekonomi di suatu daerah menjadi penentu besarnya harga sapi qurban tersebut. Contohnya, nilai sapi yang ada di Kota Cirebon tentunya berbeda dengan sapi yang berada di Garut. Harga sapi di daerah perkotaan biasanya lebih tinggi dibandingkan dengan daerah lain karena kondisi perekonomian masyarakatnya yang lebih baik. 

Tak hanya faktor daerah, jenis atau tipe dari sapi qurban yang dijual juga menjadi penentu tingginya harga sapi qurban 2019. Di Indonesia sendiri, terdapat beberapa jenis sapi yang terkenal dan biasa dijadikan sebagai hewan qurban. Jenis sapi tersebut diantaranya sapi limousin, simental, ongole dan brahman. 

Baca juga:
Apa Syarat-syarat Hewan yang Boleh Diqurbankan?
Daftar Harga Sapi Qurban 2019 Ini Perkiraannya

 

Hal yang Menentukan Tingginya Harga Sapi

Harga Sapi Qurban 2019 Jelang Idul Adha

Kondisi perekonomian daerah dan jenis mempengaruhi perbedaan harga sapi qurban. Momentum Idul Adha juga terkadang dimanfaatkan penjual untuk menaikkan harga hewan ternak. Selain itu, ada beberapa hal yang menjadi dasar penentuan tinggi rendahnya harga sapi qurban. Berikut penjelasannya:

  1. Umur

    Menurut syariat, sapi yang boleh diqurbankan minimal berusia dua tahun atau memasuki tahun ketiga. Oleh karena itu, umur rata-rata sapi qurban yang lebih dari 3 tahun akan banyak dicari oleh masyarakat dan harganya cenderung lebih tinggi. Namun semakin tua umur sapi, semakin kurang menarik penampilannya sehingga berpengaruh juga pada harga. Umur sapi yang pas dan sesuai dengan syariat Qurban umumnya akan berada di harga yang cukup tinggi.

  2. Bentuk Sapi

    Bentuk tubuh sapi qurban yang proporsional antara bagian leher, perut, dan kaki akan menambah daya tarik penampilan. Selain itu, sapi yang memiliki berat badan yang besar juga tentunya akan dijual dengan harga yang tinggi.

  3. Kondisi Sapi

    Sapi qurban yang memiliki aksesoris pelengkap seperti tanduk dan warna kulit yang menarik, serta rambut ekor yang lebat dan panjang pasti memiliki harga yang juga cukup tinggi.

  4. Kesehatan Hewan

    Kondisi kesehatan sapi juga menentukan harga penjualannya. Sapi yang sehat tentunya dijual dengan harga yang tinggi. Selain itu, kebersihan juga menjadi faktor utama penentu tinggi rendahnya harga sapi qurban.

Demikian pembahasan mengenai harga sapi qurban 2019 yang dipengaruhi oleh beberapa faktor. Berdasarkan faktor-faktor tersebut, kamu bisa memberikan standar yang sesuai untuk sapi qurban nantinya.


Selain sapi, kamu juga bisa berqurban dengan kambing. Kitabisa menyediakan kambing qurban dengan harga yang terjangkau. Klik di bawah ini untuk qurban!

banner_qurban2

Bagikan