Bantu Kakek Penjual Korek Api Asal Subang

August 26, 2019
Oleh : Tartila Aryani

Kakek Imron (78 tahun) adalah penjual korek api di daerah Cibinong. Kisahnya yang mengharukan ramai dibagikan lewat media sosial Twitter

Kakek Imron mulai ramai diketahui banyak orang ketika salah satu pengguna Twitter menceritakan pertemuannya dengan kakek Imron. Saat itu, kakek Ahmad sedang menjajakan korek apinya di pinggir trotoar Setu Cikaret, arah RSUD Cibinong. 

Datang jauh dari tempat asalnya di Subang, kakek Imron mengadu nasibnya di Cibinong untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Kakek Imron tinggal sebatang kara tanpa memiliki sanak saudara. Istrinya sudah tidak ada kabar sejak berpisah,  sementara ketiga anaknya tinggal di Bandung. Anak-anak kakek imron tidak pernah mengunjungi dan memberikan kabar apapun. 

 

Kondisi Tempat Tinggal Kakek Imron

penjual korek api viral

Kakek Imron tinggal di sebuah kontrakan dekat Stasiun Cibinong. Sudah 17 tahun kakek Imron tinggal di sana dengan kondisi yang memprihatinkan. Dinding bangunannya sudah mengelupas dan warna catnya telah menguning, sehingga terlihat sangat kumuh. Setiap malam, kakek Imron hanya tidur beralaskan tikar. 

Meski tidak memiliki saudara, kakek Imron memiliki orang terdekat yang sudah ia anggap seperti keluarga sendiri. Ia adalah Amar, pria paruh baya yang selalu membantu dan merawat kakek Imron ketika ia sakit. Untuk makan, kakek Imron sering dibantu oleh ibu Rum. Setiap kakek Imron tidak memiliki makanan untuk disantap, Ibu Rum dengan ikhlas membantunya. 

Baca juga:
Bantu Kakek Arsyad Bangun Kembali Rumahnya yang Terbakar
Saminem, Wanita Berumur 50 Tahun yang Jadi Tulang Punggung Keluarga

 

Perjuangan Kakek Penjual Korek di Usia Senja

kakek viral di twitter

Di usia tuanya, kakek Imron tetap semangat berjualan korek api agar bisa bertahan hidup. Kondisi kakek Imron sebenarnya sudah tidak prima lagi karena pendengarannya sudah menurun. Terkadang, kakek Imron sulit berkomunikasi dengan orang lain karena tidak bisa mendengar dengan jelas. Dengan segala keterbatasannya, kakek Imron tidak pernah menyerah dan terus semangat berjualan. Bagi kakek Imron, lebih baik ia berjualan korek api daripada meminta-minta kepada orang lain. 

 

Galang Dana untuk Bantu Kakek Penjual Korek 

galang dana kakek penjual korek

Cerita kakek Imron untuk bertahan hidup membuat warganet tergerak untuk membantunya. Pemilik akun Twitter yang membagikan kisah kakek Imron kemudian membuat galang dana untuknya. Dalam hitungan hari, galang dana kakek Imron telah mencapai puluhan juta. Dana yang terkumpul nantinya akan diberikan kepada kakek Imron untuk membayar sewa kontrakan selama 1 tahun, membeli sembako serta kebutuhan kakek Imron lainnya, dan simpanan emas agar kedepannya bisa dijual ketika membutuhkan biaya mendesak.


Kamu bisa bantu kakek Imron dengan cara berdonasi di Kitabisa. Untuk donasi, klik gambar di bawah ini!

donasi kakek viral di twitter

Bagikan