Bulan ramadhan merupakan bulan yang penuh rahmat. Selain wajib berpuasa selama sebulan penuh, umat muslim juga dianjurkan untuk bersedekah. Pasalnya, sebaik-baiknya sedekah adalah sedekah yang dilakukan di bulan puasa seperti sabda Nabi Muhammad yang tertulis dalam HR Al-Baihaqi. Bagaimana jika sedekah tersebut merupakan sedekah subuh? Apa keutamaan sedekah subuh di bulan ramadhan?
Jenis-Jenis Amalan di Bulan Ramadhan
Sebelum membahas mengenai keutamaan sedekah subuh di bulan ramadhan, mari kita bahas jenis-jenis amalan yang bisa kamu kerjakan di bulan ramadhan.
Sahur
Di dalam sahur terdapat keberkahan. Oleh karena itu, usahakan untuk tetap sahur meskipun hanya dengan segelas air putih dan jangan meninggalkan amalan ini.
Menyegerakan Berbuka
Jika kita dianjurkan mengakhirkan waktu sahur, maka seseorang yang mendahulukan atau menyegerakan berbuka akan memperoleh banyak kebaikan.
Memperbanyak Bacaan Al Quran
Al Quran pertama kali diturunkan pada bulan ramadhan. Karenanya, bulan ramadhan juga disebut sebagai bulan Al Quran. Seseorang yang membaca Al Quran di bulan ramadhan akan diberi pahala yang berlipat dibandingkan bacaan di hari biasa.
Mengerjakan Salat Tarawih dan Salat Malam
Seseorang yang mengerjakan salat tarawih dan memperbanyak salat malam di bulan ramadhan akan diampuni dosa-dosanya.
Memperbanyak Sedekah
Seperti yang disebutkan pada awal artikel ini, sebaik-baiknya sedekah adalah sedekah yang dilakukan saat bulan ramadhan.
Memberi Makan Orang Puasa
Seseorang yang memberi makan orang puasa akan diberikan balasan pahala seperti pahala orang puasa tanpa mengurangi pahala orang yang diberi makan.
Menjaga Diri dari Keburukan
Mengerjakan keburukan saat berpuasa akan membuat ibadah puasa kita sia-sia. Jadi, momen puasa merupakan saat yang tepat untuk berlatih menahan diri dari keburukan, termasuk di dalamnya menahan lidah dan anggota tubuh pada kefasikan.
I’tikaf dan Memperbanyak Doa
Nabi Muhammad memerintahkan umatnya untuk i’tikaf di sepuluh hari terakhir bulan ramadhan semata-mata ikhlas karena Allah dan memperbanyak doa. Pasalnya, doa yang dipanjatkan di bulan puasa mudah dikabulkan oleh Allah.
Keutamaan Sedekah Subuh di Bulan Ramadhan
Sedekah sembari berpuasa di bulan ramadhan dapat mengantarkan pelakunya menuju surga, apalagi jika amalan sedekah yang dikerjakan adalah sedekah subuh. Tentu keutamaan sedekah subuh yang dikerjakan di bulan ramadhan ini jadi berlipat.
Menghapuskan Dosa
Sedekah subuh dapat membuat Allah mengampuni dosa-dosa kita. Jika diamalkan pada bulan ramadhan, keutamaannya jadi berlipat.
Dilipatkan Pahalanya, Dibukakan Pintu Rezekinya dan Mendapatkan Keberkahan Harta
Setiap sedekah yang kamu keluarkan di jalan Allah akan dibalas dengan rezeki yang berlipat dan menjadi salah satu sebab kelancaran rezeki. Selain itu, sedekah subuh juga dapat memberikan keberkahan pada harta.
Dibukakan Pintu Surga dan Dijauhkan dari Neraka
Seseorang yang menyedekahkan hartanya di jalan Allah akan dibukakan salah satu pintu surga dan dipanggil dari pintu sedekah menuju kenikmatan surga.
Memberikan Kelapangan Dada dan Ketenangan Hati
Sedekah yang dikerjakan ikhlas karena Allah dapat memberikan ketenangan bagi pemiliknya. Dengan begitu, kamu bisa menunaikan puasa ramadhan dengan ketenangan hati dan kenikmatan beribadah.
Golongan Orang yang Berhak Menerima Sedekah Subuh
Agar sedekah subuh di bulan puasa tepat sasaran, berikan hak sedekah ini pada orang-orang berikut:
Saudara yang Membutuhkan
Seperti sabda Nabi Muhammad, orang pertama yang berhak menerima sedekah kita adalah saudara atau keluarga yang membutuhkan.
Orang Terdekat
Apabila sedekah untuk keluarga sudah terpenuhi, kamu dapat memberikan sedekah selanjutnya kepada orang terdekat.
Sedekah untuk Orang Lain
Golongan ketiga yang berhak menerima sedekah adalah orang lain yang membutuhkan pertolongan dan anak yatim piatu di panti asuhan.
Sedekah Subuh Melalui Aplikasi Kitabisa
Salah satu cara menyalurkan sedekah subuh di bulan ramadhan untuk orang lain adalah dengan sedekah melalui Aplikasi Kitabisa. Aplikasi ini bisa kamu unduh di google play atau app store. Cara sedekahnya cukup mudah. Setelah berhasil mengunduh, buka aplikasi tersebut dan pilih tujuan Sedekah Subuh yang diinginkan.
Kamu bisa bersedekah mulai dari Rp1.000. Setelah memilih nominal sedekah dan menyelesaikan prosesnya, jangan lupa tuliskan doa pada akhir donasi. Selain itu, kamu juga dapat mengaminkan doa orang lain.
Jika kamu takut lupa sedekah, aktifkan fitur Pengingat Donasi. Agar keesokan harinya muncul notifikasi untuk mengingatkan bersedekah. Dengan demikian, kamu dapat bersedekah secara rutin tanpa khawatir terlewatkan.
Kehadiran Aplikasi Kitabisa membuat sedekah subuh di bulan ramadhan jadi lebih mudah. Yuk, segera unduh Aplikasi Kitabisa dan mulai sedekah secara rutin!